
Jakarta, Media Publica – Pukul 12.00 WIB mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) (Fikom UPDM(B)) mengadakan aksi massa dengan tuntutan penurunan Dr. Prasetya Yoga Santoso M.M. selaku Dekan Fikom UPDM(B) tepat di depan ruangan Dekan Fikom UPDM(B) pada Senin, (18/12). Audiensi dengan mahasiswa umum telah berjalan lima kali, namun tidak terdapat titik kesepakatan bersama.
Dalam audiensi tersebut, Dekan dituntut untuk menanda-tangani surat pengunduran dirinya. Pada pukul 19.57 di audiensi kelima, beliau menyatakan siap untuk turun dari jabatannya dengan syarat penambahan redaksional. “Saya akan turun apabila ditambahkan kata bahwa penurunan saya karena ada paksaan dan dalam tekanan,” ujar beliau.
Namun massa tidak menyetujui persyaratan tersebut dan terus mendesak Dekan untuk menanda-tangani surat pengunduran diri yang telah disiapkan sebelumnya. Menolak untuk tanda-tangan, beliau pun segera pergi meninggalkan audiensi menuju ruang dosen bersama dengan jajaran fakultas lainnya.

Setelah menunggu selama 30 menit dan beliau tidak kunjung turun, akhirnya diputuskan perwakilan massa untuk naik ke ruang dosen. Namun, perwakilan massa tidak dapat menemukan keberadaan Dekan di ruangan tersebut. Hilangnya Dekan membuat massa berpencar mencari beliau, dan hingga berita ini dinaikkan keberadaan beliau masih belum ditemukan juga.
Reporter: Mohammad Thorvy Qalbi
Editor: Gieska Cyrilla Calista
4,375 total views, 3 views today
