jgtcJakarta, Media Publica – Tak terasa 36 tahun sudah festival Jazz Goes To Campus (JGTC) diadakan. Puncak dari festival yang ke 36 ini sendiri akan dilaksanakan pada 1 Desember 2013 bertempat di Pelataran Parkir Fakultas Universitas Ekonomi Universitas Indonesia, Kampus UI Depok.
Sebelum acara puncak tersebut, banyak rangkaian acara yang diadakan. Yakni Opening and Press Conference yang diadakan hari Kamis (31/10) kemarin yang dibuka oleh panitia inti JGTC yaitu Myrna Hutagalung sebagai Program Director, Ardelya sebagai Project Officer dan Muhammad Salman sebagai Vice Project Officer. Tak ketinggalan, Opening PC ini juga dihadiri oleh beberapa musisi yang akan mengisi acara seperti Barry Likumahuwa serta sang ayah, Benny Likumahuwa dan Syaharani.
Barry Likumahuwa menuturkan kontribusi dari JGTC ini sendiri, bahwa JGTC merupakan acara yang sangat ditunggu oleh musisi jazz setiap tahunnya dan tentunya baik untuk perkembangan dunia jazz itu sendiri, “JGTC salah satu tempat yang dinanti-nantikan bagi saya juga, keren dan dari penontonnya pun fight terus,” ia pun juga menyampaikan harapannya bagi JGTC ke depannya, “perlu pengedukasian dalam musisi yang akan diundang,” tutur bassist Barry Likumahuwa Project (BLP) ini.
Dalam perayaannya yang ke 36 tahun ini, JGTC mengadakan terobosan baru yakni diadakannya JGTC Malam Komunitas yang akan diselenggarakan tanggal 22 November 2013 di Gandaria City. Tujuan dari terobosan ini adalah untuk mempererat hubungan komunitas jazz yang berisikan pecinta jazz dan musisi jazz.
“Jazz It Your Way” merupakan tagline yang diangkat pada tahun ini yang mewakili semangat The 36th Jazz Goes To Campus sendiri yang ingin memuaskan berbagai interpretasi, ekspresi dan inspirasi musik jazz ke segala kalangan.
Ciri khas yang berbeda di JGTC tahun ini selain mengadakan JGTC Malam Komunitas adalah, pada hari H nanti yaitu pada 1 Desember nanti akan adaya kolaborasi antar musisi jazz. Dengan mengkolaborasikan beberapa musisi jazz handal dalam satu penampilan, JGTC ingin memberi kesempatan bagi penonton untuk menyaksikan penampilan jazz yang segar, baru dan unik. Kolaborasi juga ditujukan untuk menunjukkan bagaimana ekspresi musisi jazz yang berbeda dari tiap musisi dapat dileburkan menjadi ekspresi baru yang tidak kalah menginspirasi.
Acara ini sendiri nantinya akan dimeriahkan oleh beberapa musisi, tak ketinggalan kali ini JGTC mendatangkan musisi dari Jepang yakni Depapepe dan Kyoto Jazz Massive. Sedangkan dari dalam Negeri yakni Andien, Tulus, Tompi, Raisa, ESQI:EF-Syaharani and Queenfireworks, Idang Rasjidi feta Oele Patisselano dan Iwan Wiradz, Barry Likumahuwa Project tribute to Miles Davis feat Bubugiri, Dwiki Dharmawan, Monita Tahalea serta sederet musisi jazz lainnya.

Reporter : Dianty Utari Syam & Ananda Ayu Ratu Kemuning
Editor : Rati Prasasti

 3,312 total views,  3 views today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.