Solo, Media Publica – Musim liburan telah tiba, seiring dengan Hari Raya Idul Fitri. Bagi Anda yang mudik ke kampung halaman, tentu tak lepas dari perjalanan wisata. Jika Anda mudik ke Solo, inilah lima tempat wisata yang tak boleh Anda lewatkan:

Image4021. Sapta Tirta

Sapta Tirta merupakan obyek wisata alam air yang terletak di Kabupaten Karanganyar, Solo. Terdapat tujuh mata air yang dapat kita temui. Keputren, merupakan salah satu pemandian yang ada disini. Pemandian keputrian/Keputren ini merupakan peninggalan Raden Mas Surono (Mangkunegara VI). Terdiri dari enam bilik kamar mandi, dan merupakan satu-satunya peninggalan raja Mangkunegara yang masih asli.

Ditengok dari artinya, Sapta Tirta adalah tujuh macam air. Tempat ini merupakan petilasan raja-raja Mangkunegara. Ada tujuh macam air yaitu air urus-urus, air mati(beracun), air hidup (banyak mineral), air soda, air bleng, air kasekten dan air kamulyan/air hangat.

Akses untuk menuju ke sini dapat menggunakan sepeda motor, mobil, maupun bus umum. Tiket masuk wisata ini adalah Rp 3.000/orang. Anda dapat berkeliling sambil melihat air. Kita dapat pula meminum air yang ada disini. Namun, tidak semua bisa diminum karena ada beberapa yang dilarang.

Image1502. Night Market Ngarsopuro

Pasar Malam Ngarsopuro adalah pasar malam yang rutin digelar pada hari Sabtu dan Minggu mulai pukul 7:00-21.00 WIB. Pasar Malam Ngarsopuro adalah unik karena konsep perdagangan yang berbeda dari pasar malam lainnya.

Ada banyak perbedaan dengan pasar lain yang menjual identitas pedang di tempat ini. pada setiap pedagang yang menjual di Pasar Malam Ngarsopuro haruslah memiliki kartu identitas (KTP) Solo. Hal ini dilakukan untuk mendukung kerja yang dilakukan oleh para pedagang di kota Solo. Produk yang dijual di pasar malam adalah kerajinan, batik, souvenir, makanan khas Solo dan daerah sekitarnya sangat cocok untuk mencari souvenir bagi wisatawan.

Di pasar malam, biasanya ada program tambahan seperti pertunjukan live seperti jazz, tari, atau musik etnik seni aktivis di kota Solo untuk menemani pengunjung menikmati malam di pasar malam Ngarsopuro.

Untuk lebaran tahun ini, Ngarsopuro direncanakan akan beroperasi selama delapan hari berturut-turut dimulai dari hari Rabu (7/8) dan dibuka pada pukul 16.00-22.00. Tema yang akan diusung adalah Lebaran Ing Ngarsapura. Pasar ini sengaja dibuka khusus untuk menyambut kedatangan pemudik, dengan menyuguhkan konsep yang lebih fokus memperkenalkan produk khas Solo.

Image5433. Keraton Kasunanan Surakarta

Tak ada salahnya berkunjung ke Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat. Sebab, di H+2 Lebaran, akan digelar acara Grebeg Syawal. Prosesi Grebeg Syawal diawali dengan arak-arakan sepasang gunungan dari Keraton menuju halaman Masjid Agung Solo.

Seperti biasanya, akan ada kirab dua gunungan yakni jaler (laki-laki) dan estri (perempuan). Grebeg Syawal merupakan tradisi turun temurun yang sudah ada sejak kepindahan Keraton Kartasura ke Solo.

Image6434. Taman Wisata Balekambang

Jika Anda berkunjung kesini, maka bersiaplah untuk menikmati suguhan kesenian rakyat Bakdan Ing Balekambang. Kegiatan kesenian tersebut memang rutin dilaksanakan setiap tahunnya untuk menyambut libur Lebaran.

Tiket masuk Taman Wisata Balekambang akan dipatok Rp 6.000 per orang. Dengan perincian besar tiket itu Rp 1.000 untuk pajak, Rp 500 untuk asuransi dan Rp 4.500 untuk pelaksana.

Pihak penyelenggara membidik 30.000 pengunjung untuk hadir di tahun ini. Target terbesar ialah pemudik dari luar Solo. Jadi, untuk anda yang penasaran ingin melihat, silakan datang kesini untuk menikmati kesenian rakyat bersama keluarga tercinta.

Image2515. Taman Sriwedari

Taman Sriwedari memiliki area yang cukup luas. Di dalamnya terdapat Taman Hiburan Rakyat (THR) yang terdiri dari area pertunjukan wayang orang, dan di sebelahnya terdapat Museum Radya Pustaka. Dahulu area ini sangat terkenal karena terdapat kebun binatang yang disebut Bon Rojo.

Namun seiring perkembangan jaman, kebun binatang ini dipindah ke daerah jauh dari pusat kota sehingga THR ini menjadi kurang diminati dihari biasa. Hanya di hari libur besar tempat ini sangat ramai dikunjungi pengunjung dari luar kota.

Bagi Anda yang ingin berkunjung, tempat ini dibuka setiap hari dari jam 10.00 hingga jam 22.00 WIB.

Itu adalah lima destinasi wisata di Solo yang dapat anda kunjungi ketika libur Lebaran. Selain untuk menghibur diri dari kepenatan rutinitas, dengan berkunjung ke tempat-tempat tersebut dapat pula melestarikan tempat wisata Nasional beserta mempelajari kebudayaan yang ada. Selamat berlibur!

 

Sumber: Detik Travel dan Solopos
Editor : Dianty Utari Syam

 2,861 total views,  3 views today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.